Home » , , , , » Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i

Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i

Written By Evi Sri Rezeki on Senin, 18 September 2017 | 21.24



Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i
Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i

 
Maraknya kedai kopi di berbagai daerah di Indonesia termasuk di Cimahi, Jawa Barat, membuat sebuah kedai harus memiliki ciri khas. Selain sajian minuman kopi nikmat dan makanan lezat, pelayanan dan keunikan suatu kedai membuat pelanggan betah dan mau kembali lagi. Bagaimana dengan Warisan Kopi? Nah, di tulisan sebelumnya, Jamur Kembar cerita kalau Warisan Kopi relaunching tanggal 10 September. Warisan Kopi memperkenalkan beberapa inovasi barunya

Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i
Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i

Lokasi Warisan Kopi Jl. Stadion Sangkuriang No. 108, Cimahi kini lebih luas, lebih cantik buat foto-foto, varian makanan lebih beragam, dan berkonsep syar’i. Buat detail tempat bisa baca postingan saya sebelum ini “Relaunching Warisan Kopi”. Wah, apa itu konsep syar’i? Kata syar’I sendiri pasti sudah sering kamu dengar, tapi kalau penerapannya pada sebuah kedai kopi, jadinya gimana ya?

Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i
Pojok grafiti Warisan Kopi

Konsep Syar’I Warisan Kopi
Teh Irene dan Kang Yudi selaku pemiliki Warisan Kopi menerapkan konsep syar’i dalam berbagai unsur di kedai. Pertama, makanan dan minumannya halal. Jadi kamu yang muslim tidak perlu ragu buat menyantap atau minum di kedai ini.

Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i
Kang Yudi, Teh Irene, dan seluruh crew Warisan Kopi
Kedua, semua crew-nya berbusana tertutup, berhijab dengan nuansa hitam sesuai dengan warna tembok Warisan Kopi. Pelayanannya ramah banget.

Ketiga, metode pembayaran di Warisan Kopi hanya menerima uang tunai dan kartu debit.

Keempat, setiap hari jumat akan diadakan kajian Islami dengan berbagai tema. Misalnya anatomi riba dan mensyukuri nikmat Allah. Tidak hanya kajian Islami, pelatihan dan kajian tentang kopi juga ada seperti membuat latte art.

Kelima, pojok hijrah yaitu suatu pojok di Warisan Kopi yang memperkenalkan dan menjual produk-produk berbasis bisnis tanpa riba.


Keenam, Warisan Kopi menerima dan menyalurkan donasi dhuafa berupa wakaf, infaq, zakat, dan sedekah kepada sekolah Tahfidz Qur’an.

Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i
Warisan Kopi menerima donasi untuk para tahfidz Qur'an



Intinya, Warisan Kopi ingin menjadi sarana dakwah dalam pewarisan nilai kebaikan maupun tentang kopi itu sendiri. Konsep ini kebilang unik dan masih langka.

Sajian Makanan
Kalau tanggal 3 September 2017 lalu Jamur Twini nyobain menu light meal-nya, tanggal 10 September Jamur Twina kebagian mencicipi makanan berat Warisan Kopi. Ceritanya sekarang Jamur Twini yang tidak bisa datang. Hiks.

Jamur Twina yang biarpun badannya kelihatan lebih kecil dari Jamur Twini, makannya lebih banyak. Tidak percaya? Masa ya Jamur Twina pesan ramen tom yam, ramen kare, nasi goreng tuna, dan nasi goreng sosis? Gila beneeeer!

Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i
Jamur Twina menikmati minuman sambil kerja

Sajian ramen kare dan ramen tom yam-nya spesial karena untuk kuahnya tidak memakai magic powder namun hasil dari rebusan ayam dan sayur-sayuran selama 12 jam sehingga kandungan dan rasa yang tercipta dari sari-sari ayam dan sayuran tersebut. Tanpa menambahkan garam, loh.

Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i
Ramen Tom Yam dan Ramen Kare Warisan Kopi

Ramen kare dan ramen tom yam berisi nasi, chicken katsu, telur dadar, tomat, dan potongan bawang daun. Kuah ramen tom yam dan ramen kare yang kental terasa gurih, asam, manis, dan pedas pada tomyam. Rasa tom yam agak berbeda dengan tom yam biasa, barangkali untuk menyesuaikan lidah masyarakat setempat.

Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i
Nasi goreng tuna Warisan Kopi

Nasi goreng tuna terdiri dari nasi goreng campur tuna, telor mata ceplok, dan salad. Porsinya pas di perut Jamur Twina. Tunanya banyak jadi meresap ke nasi goreng.

Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i
Nasi goreng sosis Warisan Kopi

Nasi goreng sosis terdiri dari nasi goreng campur sosis, irisan telor dadar, dan salad. Yang ini juga porsinya pas. Sosisnya juga banyak.

Selain menu-menu di atas masih banyak menu makanan berat lainnya. Kalau mau nyemil juga banyak pilihan.

Sajian Minuman
Jamur Twina si pencinta coklat tidak akan melewatkan hot chocolate dengan latte art cantik. Coklatnya menyatu dengan susu menciptakan rasa manis dan gurih yang melebur.

Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i
Hot chocolate Warisan Kopi

Jangan lupa coba Affogato Warisan Kopi. Paduan antara espresso dari roast blend Arabica Ciwidey dan Arjasari yang menghasilkan espresso bercitarasa buah dipadukan dengan es krim vanilla. Hmm… yummi!

Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i
Affogato Warisan Kopi

Buat kopinya sendiri, Warisan Kopi menyajikan single origin berbagai varietas kopi Indonesia, milk based panas dan dingin, ada cold brew juga, dan minuman selain kopi. Alat seduhnya cukup beragam dan bisa pilih tinggal bilang saja pada baristanya.

Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i
Lucky, barista Warisan Kopi

Harga Minuman
Hot Coffee berkisar Rp15.000 – Rp25.000
Single Origin berkisar Rp15.000 – Rp18.000
Cold Coffee berkisar Rp21.000 – Rp40.000
Noncoffee berkisar Rp9.000 – Rp18.000

Harga Minuman
Toast Bread berkisar Rp12.000 – Rp20.000
Light Meal berkisar Rp12.000 – Rp20.000
Ramen berkisar Rp18.000 – Rp24.000
Fried Rice berkisar Rp18.000 – Rp20.000

Warisan Kopi: Comfort, Cozy, and InshaAllah Syar’i
Espresso Warisan Kopi
Dari harga makanan dan minumannya cukup terjangkau bahkan buat anak kostan, ya. Warisan Kopi tanggal 10 September 2017 bagi-bagi minuman kopi single origin gratis. Tapi tenang, buat yang belum sempat datang, Warisan Kopi suka bagi-bagi voucher diskon. Biar update terus kapan bagi-bagi voucher, pantengin IG Story-nya. Dan rasain deh comfort, cozy, dan InshaAllah Syar’i Warisan Kopi.


Warisan Kopi
House of Indonesian Coffee Heritage
Jl. Stadion Sangkuriang No. 108, Cimahi, Jabar
Jam buka senin – kamis, dan minggu pk. 90.00 – 23.00 WIB
Jam buka jumat pk. 13:00 - 23:00 WIB
No kontak: 0896-2081-9907
Twitter dan Instagram: @warisankopi
SHARE

About Evi Sri Rezeki

4 komentar :

  1. Waaah asyek mojok yah 😅 choklatnya enak bingits, aku suka

    BalasHapus
  2. eh banyak makanannya juga tohhh.. wahhh karena aku lebih suka makan daripada ngopi #LAH, kayaknya bisa dijadiin refrensi tempat ketemuan sama teman yang ada makanannya tapi ga berat2 amat.. TFS ya teh!

    BalasHapus
  3. Huhuhu... Bikin kangen kopi menjadi-jadi nih. Udah hampir 2 bulan gak minum kopi. Huhuhuhuhuhu :(

    BalasHapus